Berita

Disaksikan Menteri ATR/Kepala BPN RI, Walikota Pekanbaru tandatangani MoU dengan BPN Pekanbaru

Pekanbaru- Kemarin, Minggu (15/05) bertempat di Jalan Diponogoro Pekanbaru pada kegiatan Car Free Day, Walikota Kota Pekanbaru, DR. H. Firdaus, ST, MT didampingi Plt. Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Alek Kurniawan, SP, M.Si dan Kabid Pengelolaan Aset BPKAD Ir. Dino Prima menandatangani MoU atau kesepakatan bersama dengan Kantor Badan Pertanahan Nasional Kota Pekanbaru.

Penandatangan MoU dilakukan oleh Ir. Umar Fahtoni, M.Si selaku Kepala BPN Pekanbaru dengan Walikota Kota Pekanbaru DR. H. Firdaus, ST. MT sekaligus disaksikan oleh Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN RI, Drs. Feri Mursyidan Baldan dan Kakanwil BPN Riau H. Armansyah Salam.

Penandatanganan ini yakni bertujuan mengkomunikasikan dan peningkatan koordinasi dalam penyelesaian sampai tuntas permasalahan pertanahan. Sesuai dengan kewenangan masing-masing bidang tugas. Baik itu kewenangan Pemerintah Kota Pekanbaru maupun kewenangan yang ada di kantor pertanahan. Otomatis perihal penyelesaian tentang aset-aset tanah milik pemerintah Kota Pekanbaru menjadi tanggung jawab pemko.

Plt. Kepala BPKAD Alek Kurniawan, SP, M.Si mengatakan “Pemerintah Kota Pekanbaru dan Badan Pertanahan mempunyai komitmen untuk penataan tertib administrasi pertanahan milik pemerintah daerah. Ini juga sesuai dengan yang diinginkan Menteri ATR/Kepala BPN RI, agar semua BPN melakukan kerjasama dengan pemerintah daerah, membantu penyelesaian tentang apapun permasalah pertanahan, urainya.”

Alek menambahkan “nantinya diharapkan tidak ada lagi SKGR (Surat Keterangan Ganti Rugi) Maupun SKT (Surat Keterangan Tanah) karena tanah yang ada di Kota Pekanbaru sudah terdata baik secara administrasi dan bersertifikat. Sehingga tidak ada munculnya permasalahan sengketa tanah seperti yang sudah-sudah.”

“Kita juga berharap banyak dengan adanya MoU ini agar persoalan-persoalan yang berhubungan dengan Pertanahan semakin lancar. Nantinya akan ada percepatan-percepatan penyelesaian persoalan pertanahan” Tutup Plt Kepala BPKAD Kota Pekanbaru. (RF/BPKAD)

Image
Komplek Perkantoran Walikota Pekanbaru
Jl. Abdul Rahman Hamid, Gedung Lontiok Lt. 1-2
Kecamatan Tenayan Raya
Kota Pekanbaru - Riau
Dokumen Terbaru
pdf-0RKPD 2023 PERWAKO 23 TA 2023
10/09/2024