Berita

Pemko Siap Bayarkan Tunjangan Guru Sertifikasi

Pekanbaru- Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kota Pekanbaru siap cairkan tunjangan guru sertifikasi mulai pekan depan.

Plt. Kepala BPKAD Kota Pekanbaru melalui Kabid Perbendaharaan Mus Alimin S.Ag, M.Si menegaskan bahwa tunjangan sertifikasi sudah siap untuk kita transfer ke rekening masing-masing guru senin (23/01).

Tunjangan sertifikasi ini adalah pencairan triwulan IV tahun 2016. Pencairan terkendala dikarenakan pada akhir tahun lalu dana tunjangan yang akan dibayar kepada sekitaran 4.049 guru belum turun dari Pemerintah Pusat. Mus Alimin menjelaskan bahwa, berkas permohonan Dinas Pendidikan sudah masuk sejak kemarin dan sedang diproses.

"Pada dasar pemberlakuan OPD baru di seluruh jajaran Pemerintah Kota, makanya perlu adanya dilakukan penyesuaian" Jelas Mus.

Hanya pemberlakuan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) baru di seluruh jajaran Pemko Pekanbaru membuat perlu dilakukan beberapa penyesuaian secara administrasi. Untuk pembayaran dana sertifikasi, pemerintah Kota Pekanbaru akan mendistribusikan sebesar Rp48,5 miliar.

"Ini untuk semua guru yang terdaftar. Pembayaran langsung ke rekening masing-masing guru," Tutup Mus. (RF/BPKAD)

Image
Komplek Perkantoran Walikota Pekanbaru
Jl. Abdul Rahman Hamid, Gedung Lontiok Lt. 1-2
Kecamatan Tenayan Raya
Kota Pekanbaru - Riau
Dokumen Terbaru
pdf-1RKPD 2023 PERWAKO 23 TA 2023
10/09/2024